Senin, 22 Maret 2010

Cara Praktis Menentukan Jenis Kulit Anda

"Kulit ku tu sebenarnya termasuk kulit apa sich? bingung..."
Bingung nentuin jenis kulit?
Sama donk... hahaha
tapi itu dulu, sebelum saya tau trik sederhana menentukan jenis kulit
gak perlu ke dokter untuk mengetahuinya, kalau Anda sudah tau "Rahasianya"
Rahasia itu merupakan "kunci" ke pintu Rahasia yang lain, yaitu mendapatkan Kulit yang Cantik ;)
Check it!

Langsung aja ya..

Menentukan jenis kulit itu bisa dilihat dari 2 sisi..
yaitu pertama, dari kadar minyak, dan yang kedua dari kadar air.

Kalau dari kadar minyak, ada 4 macam jenis kulit

  1. Kulit Berminyak
  2. Kulit Kering
  3. Kulit Kombinasi
  4. kulit Normal
Ok.. lalu ciri-ciri yang membedakan ketiga kulit itu apa donk?

Kulit Berminyak
Biasanya dimiliki oleh ABG
pada masa ini, kelenjar sebum sedang aktif-aktifnya memproduksi minyak
Semakin bertambah usia, biasanya semakin berkurang sebum (minyak) yang diproduksi
Ciri-ciri kulit berminyak ini paling gampang dilihat, karena biasanya...
- pori-pori besar dan tampak oleh mata
- disertai komedo (blackheads & whiteheads)
- sering muncul jerawat
- kulit kelihatan kusam minyak yang berlebihan

Kulit Kering
Berkebalikan dari kulit berminyak,
kulit kering ini sangat kekurangan produksi sebum
Biasanya dialami oleh kulit yang telah berumur,
Tetapi bisa juga karena faktor genetis.
Ciri-ciri umum dari kulit kering adalah
- pori-pori tidak tampak oleh mata
- biasanya setelah cuci muka, kulit terasa ketat
- kadang ada sisik-sisik halus
- tidak tampak adanya minyak di kulitnya

Kulit Kombinasi
Kulit kombinasi ini biasanya...
- daerah T (dahi-hitung-dagu... lihat gambar di bagian awal) memiliki pori-pori yang tampak mata
- daerah T tersebut biasanya cukup berminyak
- komedo dan jerawat biasanya muncul hanya di daerah T
- sedangkan daerah pipi biasanya normal, tidak berminyak dan pori-pori tak tampak

Kulit Normal
mm.. bersyukurlah Anda yang memiliki kulit ini
(hehe sebenarnya apapun jenis kulit yang Anda miliki, Anda harus bersyukur)
Kulit normal ini banyak diidam-idamkan orang loh..
ya iya lah...
jenis kulit ini sering tak bermasalah
jerawat jarang muncul
komedo juga jarang
minyak? normal-normal aja.. gak berlebihan
Asyik ya...

Nah...
Sebenernya kalau rajin melakukan perawatan wajah,
Anda juga bisa mendapatkan kulit wajah sesuai Impian Anda

"Tapi melakukan perawatan wajah kan mahaaaaalll..."

mmm.. bisa iya, bisa tidak...
kalau Anda sudah tau kuncinya, Anda bisa melakukan sendiri di rumah
tanpa perlu melakukan perawatan mahal di salon-salon
ataupun pusat-pusat kecantikan lainnya yang notabene perlu merogoh kocek agak dalam hehe..

Pada posting selanjutnya,
Anda akan saya ajak untuk mengetahui perawatan kulit
untuk mendapatkan kulit wajah Impian Anda :)



0 komentar:

Posting Komentar

Artikel ini bermanfaat bagi Anda?
atau memiliki komentar dan pertanyaan seputar hal ini?
Anda bisa menuliskan komentar di sini..
Makasiiih... :)